Setiap orang tentunya mendambakan kulit bersih, sehat, dan alami. Iya apalagi seorang wanita, memiliki kulit bersih dan sehat tentunya menjadi kebanggaan tersendiri. Untuk itu tak heran jika pembersih wajah kini menjadi produk yang paling banyak diminati. Kini produk pembersih wajah cukup banyak tersedia dipasaran, namun tentunya tak semuanya cocok dengan kulit wajah Anda.
Untuk itu yuk simak beberapa produk pembersih wajah alami yang cukup aman untuk Anda gunakan berikut:
- Air bunga lavender dan mawar
Pembersih wajah alami yang pertama adalah bunga lavender dan bunga mawar. Iya dalam hal ini Anda dapat menggunakannya sebagai pencuci muka. Air bunga-bunga organik seperti bunga mawar ini dapat membantu regenerasi kulit khususnya pada wajah. Iya bunga memiliki kandungan asam hingga mencapai pH 5-6 yang sangat cocok untuk kulit normal.
- Air cuci beras dan gliserin
Tahukah Anda jika air sisa cuci beras memberikan manfaat yang cukup baik untuk kesehatan wajah? Sedangkan gliserin sendiri merupakan cairan kental yang tidak berwarna dan sangat populer di dunia kecantikan. Iya dalam hal ini Anda dapat menggunakan air sisa cuci beras sebagai pembersih wajah. Caranya sangat gampang yakni dengan mengambil 2 sendok teh air beras dan kemudian campur dengan setengah sendok teh gliserin. Nah kemudian usapkan pada seluruh bagian wajah dan pijat secara perlahan, kemudian diamkan selama 2 menit dan bersihkan dengan menggunakan air hangat.
- Nameera
Nameera merupakan produk pembersih wajah yang halal dan natural. Iya pembersih wajah yang satu ini mengandung hydradiance yang dapat bersinergi dari proses pemurnian air dan juga kandungan aquatic botanical yang serupa dengan essence dari sacred lotus yang menjadikan kulit Anda lebih bersih, alami, dan kenyal. Nameera sendiri merupakan produk yang aman untuk digunakan karena telah mendapatkan ijin dari BPOM dan juga sertifikat halal dari MUI.
Nah itu dia beberapa produk pembersih wajah alami yang sehat dan aman. Untuk itu gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.