Sekarang ini banyak sekali perusahaan yang bergerak di bidang asuransi. Bersaing satu sama lainnya dengan menawarkan beberapa produk asuransi kepada para calon nasabahnya. Seperti asuransi jiwa, kesehatan, pendidikan, travel dan juga produk asuransi lainnya. Cara yang digunakan masing-masing perusahaan asuransi untuk menarik calon nasabahnya juga bevariasi. Misalnya dengan mengiklankannya di media visual, surat kabar, bahkan juga dengan memanfaatkan keecanggihan tekhnologi zaman sekarang. Seperti dengan memasang iklan tentang produk asuransi melalui media sosial. Dan mungkin sebagian dari kita belum begitu mengenal tentang asuransi, seperti produk asuransi yang memberikan perlindungan saat kita melakukan perjalanan. Asuransi Perjalanan adalah asuransi yang memberikan perlindungan dalam perjalanan atau saat berada di tempat yang kita tuju.

Asuransi Perjalanan ini memiliki beberapa jenis produk, diantaranya:

  1.    Asuransi Perjalanan Domestik

Produk asuransi ini memberikan atau menggantikan rasa cemas pada anda saat melakukan perjalanan atau sedang berada pada tempat tujuan. Jenis produk asuransi ini meliputi hanya didalam negeri atau wilayah dalam negeri saja. Dengan perlindungan yang diberikan penuh selama 24 jam. Adapun jaminan yang diberikan produk asuransi ini seperti jaminan kecelakaan diri, juga untuk biaya perawatan medis akibat kecelakaan, menjamin juga biaya pengembalian jenazah atau biaya Repatriasi apabila tertanggung mengalami kecelakaan yang mengakibatkan tertanggung meninggal dunia. Selain itu, produk asuransi ini juga mengganti biaya lain-lain seperti pembelian darurat yang diakibatkan keterlambatan bagasi dengan waktu lebih dari 6 jam.

  1.    Asuransi Perjalanan Overseas

Produk asuransi ini memberikan perlindungan penuh selama 24 jam dengan jaminan perlindungan terlengkap. Produk asuransi ini memberikan perlindungan kepada pemegang polis saat elakukan perjalanan atau travelling ke seluruh dunia. Dimana asuransi ini meliputi wilayah perjalanan ke manca negara. Adapun jaminan yang disediakan pihak asuransi pada produk ini seperti kecelakaan diri. Maksudnya yaitu pihak asuransi akan memberikan penggantian maksimum apabila tertanggung meninggal dunia atau mengalami cacat permanen saat melakukan perjalanan atau saat berada di negara tujuan. Selain itu, produk ini juga memberikan jaminan lainnya yaitu ketidaknyamanan selama dalam perjalanan, juga memberikan jaminan pelayanan medis dan juga santunan, dan juga jaminan perluasan. Bagi anda yang akan melakukan perjalanan untuk wisata atau lainnya, baik di dalam negeri atau pun luar negeri, anda bisa membeli Simas Travel untuk kenyamanan saat melakukan perjalanan.