CS atau customer service adalah pekerjaan yang semakin lama semakin memiliki peranan penting khususnya dalam ranah industri e – commerce. Bisnis yang dibangun dalam ranah online, wajib memiliki seorang customer service sebagai jembatan antara perusahaan dan juga pelanggan.
Dengan adanya pelatihan CS, bahkan saat ini sumber daya manusia yang memiliki keahlian tersebut sudah semakin maju dan profesional. Diera digitalisasi saat ini, peranan CS bisa dipermudah dengan adanya sebuah aplikasi berbasis web dari Sociomile yang dapat mengefisiensi pekerjaan admin CS sehingga bisa cepat tanggap dalam merespon pelanggan yang mengajukan pertanyaan maupun keluhan.
Berikut akan saya jelaskan manfaat dari Sociomile dalam mengefisiensi suatu perusahaan untuk berinteraksi dengan pelanggan.
1 . Memiliki Fitur Multi Chanel
Cepat tanggap dalam merespon keluhan dari konsumen adalah salah satu kunci sukses dalam meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap brand atau perusahaan yang anda miliki. dengan adanya Sociomile ini, setiap perusahaan yang memiliki segudang saluran – saluran customer service seperti media social, aplikasi chating, web chating, SMS, VoIP dan lain sebagainya akan disatukan dalam satu dasbhoard sehingga mudah dikontrol dan dimonitor baik itu yang datang dari media social, aplikasi chating dan lain sebagainya.
Selanjutnya, customer service bisa langsung menjawab setiap pertanyaan dan keluhan tanpa harus membuka saluran tersebut satu persatu karena telah dikumpulkan di dalam satu wadah customer care platform dari Sociomile.
2 . Ticketing System
Melalui ticketing system ini, setiap feedback yang datang dari pelanggan bisa dikelola dengan rapi dan juga terstruktur baik. Sistem ini bahkan memiliki beragam keunggulan seperti mampu mencatat setiap keluhan dari pelanggan sehingga jika suatu waktu ada keluhan yang sama dilontarkan maka tidak akan sulit bagi admin CS untuk memecahkan masalah tersebut.
Disamping itu, bisa menciptakan ruang percakapan antara anda dan pelanggan serta dengan pelanggan lainnya dan berbagai keuntungan lain yang mempermudah dan mengefisiensi pekerjaan customer service.
3 . Multi Agent
Fitur ini adalah suatu fitur yang memberikan kenyamanan bagi setiap CS karena satu dashboard yang terdapat berbagai saluran interaksi customer service ini bisa diakses oleh banyak agen sekaligus. Inilah yang memberikan kenyamanan untuk customer service agar bisa langsung cepat tanggap terhadap setiap keluhan – keluhan yang masuk dari pelanggan.
Ketiga manfaat dari Sociomile di atas, penting untuk dipahami dan diketahui oleh setiap customer service. Maka dari itu, pelatihan CS saat ini menjadi suatu solusi untuk membangun karakter CS yang profesional dan memahami kinerja pengoperasian customer care platform yang saat ini telah digunakan oleh perusahaan – perusahaan agar bisa menciptakan komunikasi yang baik dengan pelanggan.
Pelayanan CS yang baik tentunya merupakan salah satu jaminan agar pelanggan anda tidak lari menggunakan brand atau layanan kompetitor.