Untuk membunuh kuman penyakit yang bersarang di tangan, maka kita memerlukan langkah cuci tangan dengan cara yang benar dan telah dianjurkan oleh ahli. Kesehatan akan selalu terjaga bila kita tidak lupa untuk mencuci tangan menggunakan sabun baik sebelum makan maupun setelah makan. Hal ini dapat mencegah penyebaran kuman penyebab penyakit. Mencuci tangan sendiri adalah kegiatan yang mudah, namun tidak semua orang melakukannya.
Kurangnya pemahaman terhadap pentingnya langkah cuci tangan ini menjadi salah satu alasan mengapa banyak orang mengabaikan kebersihan tangan. Ada baiknya jika kita mengetahui bagaimana langkah mencuci tangan yang benar agar terhindar dari penyakit, sebagai berikut:
- Basahi kedua telapak tangan dengan air yang mengalir, gunakan sabun lalu gosok keseluruh permukaan tangan dan pergelangan dengan lembut.
- Usap kedua punggung tangan dan pada bagian sela-sela jari sampai bersih.
- Bersihkan ujung jari, lalu gosok pada bagian ibu jari secara bergantian.
- Bersihkan telapak tangan serta gerakan memutar pada pergelangan tangan
- Bersihkan dengan air mengalir sampai sabun hilang.
Pilihlah sabun khusus untuk mencuci tangan anda, agar hasilnya akan lebih maksimal. Bila anda dapat melakukan dengan cara yang benar maka diharapkan akan terhindar dari kuman dan bakteri. Karena bentuk dari kuman sendiri tidak mampu dilihat oleh mata, maka banyak orang malas untuk mencuci tangannya, walaupun caranya cukup mudah dan tidak memakan banyak waktu.