Mencari pinjaman uang di bank memang menjadi salah satu cara yang efektif untuk memenuhi semua kebutuhan yang diinginkan misalnya membeli atau membangun rumah, membuka usaha dan lain sebagainya, salah satunya adalah dengan pinjaman multiguna bank Danamon. Saat ini memang ada banyak bank-bank di Indonesia yang menawarkan kredit multiguna sebagai dana pinjaman dan tak sedikit pula masyarakat yang ikut bergabung di program tersebut.
Bank Danamon juga menawarkan pinjaman uang multiguna kepada para nasabahnya untuk membantu memberikan dana pinjaman. Memperoleh dana pinjaman dari bank memang memerlukan proses dan juga banyak persyaratan tertentu. Salah satunya terdapat pada bank Danamon, bank Danamon adalah salah satu bank pelopor yang pertukaran uang asing dan penerbit kartu American Press, namun di sini tidak akan membahas tentang itu.
Di sini akan dibahas tentang pinjaman uang multiguna bank Danamon yaitu penjelasan, syarat mengajukan pinjaman dana, keunggulan dari kredit multiguna tersebut. Lalu apa yang dimaksud dengan kredit multiguna? Pinjaman uang multiguna dari bank Danamon adalah fasilitas dari bank Danamon untuk meminjamkan dana untuk kebutuhan modal kerja, kebutuhan konsumtif dan juga investasi.
Berikut Beberapa Keunggulan Dari Kredit Multiguna Dari Bank Danamon Antara Lain Sebagai Berikut Ini:
- Jangka waktu pengembalian sampai dengan 5-10 tahun
- Pembiayaan hingga 1,5 milyar
- Suku bunga yang kompetitif
- Pembayaran angsuran dengan sistem autodebet
- Proses pencairan yang cepat dalam waktu 3 hari saja
- Bebas biaya admin
- Suku bunga/APR sebesar 18% sampai 24%
- Biaya provisi sebesar 1% dari jumlah pinjaman
Melihat dari berbagai keunggulan-keunggulan yang ada di atas anda bisa membandingkan dengan produk lain seperti KTA Danamon Dana Instan maupun produk kredit dari perbankan lain. Proses pencairan yang ditawarkan oleh bank Danamon memang sangat cepat hanya dalam jangka waktu 3 hari saja. Jadi ini sangat memudahkan anda untuk segera memutar dana pinjaman tersebut. Terbebas biaya admin dan biaya provisi hanya 1% saja dari jumlah pinjaman menjadi salah satu keunggulan dan menguntungkan bagi para peminjam dana.